Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) adalah sebuah sistem komputerisasi umum (dasar) yang memproses dan mengintegrasikan seluruh alur proses bisnis layanan kesehatan di Rumah Sakit dalam bentuk jaringan koordinasi, pelaporan dan prosedur Administrasi untuk memperoleh informasi secara cepat dan tepat, dimana sistem tersebut dibangun dengan kode open source agar dapat dikembangkan dengan mudah.
SIMRS atau Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit adalah sebuah Sistem Informasi Terpadu yang digunakan untuk melaksanakan segala bentuk kegiatan maupun transaksi yang terjadi di Rumah Sakit untuk meningkatkan kualitas Pelayanan dan memudahkan Manajemen Rumah Sakit dalam berbagai rutinitas transaksi yang dilaksanakan.
SIMRS diajukan untuk dapat diaplikasikan dan memenuhi kebutuhan Rumah Sakit yang dirancang berdasarkan System Framework Standard dibanyak perusahaan/organisasi International. Dengan pengalaman yang kami miliki diharapkan dapat memberikan solusi sesuai harapan Rumah Sakit.